Header Ads Widget

Responsive Advertisement

VISIBLEMI – Meski sering dianggap memiliki makna yang sama, apakah sebetulnya ada perbedaan antara creative design dan graphic design? Apabila ada, di mana letak perbedaannya mengingat kedua profesi ini sama-sama berkaitan dengan pembuatan karya visual?

Untuk menemukan jawabannya, Kami udah merangkum 4 perbedaan utama antara creative design dan graphic design.

PROSES KREATIF

Di dunia kerja, proses kreatif merujuk pada pembuatan segala sesuatu yang memiliki aspek seni yang unik dan inovatif. Sesuai dengan namanya, creative design juga melibatkan kreatif yang cenderung lebih luas dan inovatif dari pada graphic design.

Menurut Blue Sky Graphic, seorang creative designer harus mampu mewujudkan solusi ke dalam bentuk ide, masukan atau sebuah creative brief.

Nah, creative brief inilah yang selanjutnya akan diubah menjadi sebuah karya desain baik oleh mereka sendiri maupun profesional lain, termasuk graphic designer maupun illustrator. Hal ini bukan berarti bahwa graphic design kurang kreatif, namun pada umumnya pekerjaan graphic design memiliki proses yang lebih singkat.

Contohnya seperti membuat atau memodifikasi karya visual tanpa memiliki tanggung jawab untuk brainstorming atau merencanakan keseluruhan proses pembuata aset visual perusahaan atau klien.

TUGAS UTAMA

Perbedaan creative design dengan graphic design selanjutnya terletak pada tugas dan fungsi utama keduanya. Creative design bertugas untuk membuat konsep desain dan karya seni dalam berbagai bentuk, seperti: Kemasan produk, desain brosur, visual identity sebuah brand.

Selain itu, mereka juga perlu memastikan bahwa hasil karya seni yang dibuat telah sesuai dengan standar klien atau perusahaan.

Di sisi lain, tugas utama graphic designer adalah mengkomunikasikan idenya melalui karya digital maupun fisik. Mereka membuat modifikasi pada berbagai elemen visual seperti: Layout, logo, ads dan lain sebagainya.

Jadi, graphic designer adalah salah satu pekerjaan yang bisa termasuk ke dalam ranah creative design.

CAKUPAN KERJA

Dari penjelasan di atas, semakin terlihat bahwa cakupan kerja creative design cenderung lebih luas jika dibandingkan dengan graphic design.

Pekerjaan creative design mencakup proses kreatif dari hulu ke hilir, sedangkan graphic design pekerjaanya lebih bersifat teknis. Menurut Coursera, sebagai graphic designer, kamu akan bertanggung jawab untuk membuat sebuah karya visual.

Sebagai creative designer, kamu tidak hanya diberi tanggung jawab untuk membuat karya visual, tetapi juga menciptakan ide, konsep dan inovasi yang bisa menjawab persoalan yang dihadapi client.

Itulah mengapa ada berbegai jenis profesi yang masuk ke dalam kategori creative design selain graphic design, diantaranya adalah:

  • Multimedia designer: Biasanya bekerja di televisi atau perfilman untuk membuat keperluan karya seni menggunakan suara, design, video hingga animasi.

  • Web designer: Bertugas membuat layout sebuah situs agar user memiliki pengalaman yang menyenangkan ketika berkunjung.

  • Brand designer: Berperan untuk membangun identitas brand, mulai dari logo, typography, color palette sampai elemen lainnya.

SKILL YANG DIBUTUHKAN

Perbedaan creative design dan graphic design yang terakhir terletak pada keahlian yang diperlukan untuk mengemban tugas masing-masing. Keduanya sama-sama harus memiliki technical skill dalam bidang desain, seperti menguasai prinsip-prinsip desain dan mahir menggunakan software desain.

Seorang creative designer perlu memiliki beberapa skill manajemen, seperti: project management, problem solving, komunikasi dan organization skill.

Meskipun begitu, bukan berarti graphic designer tidak perlu menguasai beberapa soft skill tadi. Hanya saja peruntukkannya yang sedikit berbeda. Misal: Creative designer menggunakan problem solving skill untuk menghasilkan ide dan creative brief berdasarkan masalah yang dihadapi client serta hasil brainstorming dengan tim.

Di sisi lain, graphic designer memanfaatkan problem solving skill-nya untuk mencari cara terbaik agar bisa membuat karya visual sesuai dengan pesan yang ingin disampaikan.

Demikian penjelasan singkat mengenai perbedaan creative design dan graphic design secara umum. Pada akhirnya, fungsi kedua profesi ini bisa saja berubah tergantung pada kebijakan perusahaan dan industri pekerjaan.

Akan tetapi, seperti yang telah disebutkan, kedua profesi ini tetap memerlukan keahlian teknis yang serupa. Jadi apa pun pilihan kalian ke depannya, kalian tetap perlu mempelajari berbagai hal terkait hard skill di dunia desain termasuk tentang desain principle.

(*/Fika)